Membuat Database Di PostgreSQL

Pada tutorial kali ini, Kita akan mencoba untuk membuat sebuah database di PostgreSQL. Ada 2 cara untuk membuat database di PostgreSQL, yaitu:

1. Menggunakan perintah SQL "CREATE DATABASE".
2. Menggunakan perintah createdb pada jendela postgresql command.

1. Menggunakan Perintah CREATE DATABASE

Anda dapat membuat sebuah database di PostgreSQL dengan menggunakan perintah"CREATE DATABASE". Sebelumnya Anda harus mempunyai hak akses (privilege) untuk membuat database. Secara default, database yang akan Anda buat akan di buat dengan cara cloning system database template1.

Di bawah ini adalah sintak dasar membuat database dengan perintah "CREATE DATABASE":

CREATE DATABASE database_name;

Keterangan:
- database_name adalah nama database yang akan Anda buat.

Contoh:

postgres=# CREATE DATABASE dbtest;
postgres-#

Perintah diatas akan membuat sebuah database di PostgreSQL dengan nama dbtest.

2. Menggunakan perintah createdb

Selain menggunakan perintah "CREATE DATABASE" seperti diatas, Anda juga dapat membuat database di PostgreSQL dengan menggunakan perintah "createdb".

Sintak Dasar:

Di bawah ini adalah sintak dasar perintah createdb di PostgreSQL:

createdb [option...] [dbname [description]];

Keterangan:
- dbname adalah nama databse yang akan Anda buat,
- description adalah deskripsi nama database yang akan Anda buat.
- option adalah argumen-argumen atau parameter yang digunakan untuk membuat database.

Ada beberapa option yang biasa digunakan pada perintah createdb, yaitu:
1. -D tablespace
    Digunakan untuk menentukan spesifikasi tablespace yang digunakan.
2. -E encoding
    Digunakan untuk menentukan tipe encoding yang digunakan.
3. -l locale
    Digunakan untuk menentukan tipe locale yang akan digunakan.
4. -T template
    Digunakan untuk menentukan template yang digunakan untuk membuat database.
5. -h host
    Digunakan untuk menentukan host dimana server berjalan.
6. -p port
    Digunakan untuk menentukan port yang akan digunakan
7. -U username
    Digunakan untuk menentukan username yang akan digunakan koneksi ke database.
8. -w
    Digunakan apabila tidak ingin menampilkan jendela password.
9. -W
    Digunakan untuk memaksa menampilkan jendela password sebelum koneksi ke database.
10. --help
    Digunakan untuk menampilkan manual dari perintah createdb.

Contoh:

Untuk membuat database dengan perintah createdb, ada beberapa langkah yang harus Anda jalankan, yaitu:

1. Pada jendela command prompt (cmd), masuk ke direktory dimana program PostgreSQL diinstall.
    Kemudian masuk ke folder "bin". Pada komputer saya terdapat di folder C:\Program Files\PostgreSQL\9.3\bin>

2. Jalankan perintah createdb seperti di bawah ini

C:\Program Files\PostgreSQL\9.3\bin>createdb -h localhost -p 5432 -U postgres testdb2

Nanti akan keluar jendela password, dimana Anda harus isi passwordnya.

Postgres Create Database

Menampilkan Daftar Database

Untuk menampilkan daftar database yang telah Anda buat, Anda dapat menggunakan perintah "\l" (tanpa tanda petik) pada jendela PostgreSQL shell.

Contoh:

postgres=# \l
                                                List of databases
   Name    |  Owner   | Encoding |          Collate          |           Ctype           |   Access privileges
-----------+----------+----------+---------------------------+---------------------------+-----------------------
 dbtest    | postgres | UTF8     | Indonesian_Indonesia.1252 | Indonesian_Indonesia.1252 |
 postgres  | postgres | UTF8     | Indonesian_Indonesia.1252 | Indonesian_Indonesia.1252 |
 template0 | postgres | UTF8     | Indonesian_Indonesia.1252 | Indonesian_Indonesia.1252 | =c/postgres          +
           |          |          |                           |                           | postgres=CTc/postgres
 template1 | postgres | UTF8     | Indonesian_Indonesia.1252 | Indonesian_Indonesia.1252 | =c/postgres          +
           |          |          |                           |                           | postgres=CTc/postgres
 testdb2   | postgres | UTF8     | Indonesian_Indonesia.1252 | Indonesian_Indonesia.1252 |
(5 rows)



Share on Google Plus

About Unknown

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

1 comments:

  1. A very awesome blog post. We are really grateful for your blog post. You will find a lot of approaches after visiting your post. PostgreSQL NULL value

    ReplyDelete